Kembali ke halaman sebelumnya

Meski Menang, Pelatih Uzbekistan U-23 Lempar Pujian untuk Permainan Timnas Indonesia U-23

okezone.com 8 jam yang lalu

DOHA – Pelatih Timnas Uzbekistan U-23, Timur Kapadze, melempar pujian untuk permainan Timnas Indonesia U-23 usai berhadapan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Dia menyebut Timnas Indonesia U-23 bermain apik, meskipun timnya lebih dominan laga.

Timur Kapadze mengatakan Timnas Uzbekistan U-23 bermain apik dalam laga melawan skuad Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-23. Oleh karena itu, Uzbekistan U-23 ingin memastikan lolos ke Olimpiade Paris 2024.

"Tentu saja kami mendominasi pertandingan ini, para pemain saya lebih baik dalam hal taktik dan fisik, hari ini kami merasakan tekanan karena kami harus mencapai Olimpiade, para pemain saya mengisinya," ucap Timur Kapadze dalam konferensi pers, dikutip Selasa (30/4/2024).

Timur Kapadze mengatakan Timnas Uzbekistan U-23 seharusnya dapat mencetak lebih dari dua gol dalam laga itu, tetapi penyelesaian akhir kurang maksimal. Dia nilai Timnas Indonesia U-23 juga merepotkan Uzbekistan sepanjang laga itu.

"Itu sebabnya kami menciptakan lebih banyak peluang, tapi kami tidak memanfaatkannya. Indonesia juga menunjukkan kinerja yang sangat bagus," ujar Timur.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Timur Kapadze mengatakan timnya memang sempat melalukan beberapa kesalahan dalam laga itu. Tetapi, dia pastikan Uzbekistan akan berbenah diri agar siap melawan Jepang dalam laga final Piala Asia U-23 di Stadion Jassim Bin Hamad, Jumat 3 Mei 2024.

"Ini pertandingan penting. Kami membuat beberapa kesalahan, tetapi kami akan menganalisis pertandingan ini," tegas Timur.

Ya, kedua tim itu saling berhadapan dalam semifinal Piala Asia U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin 29 April 2024 malam WIB. Tim asal Timur Tengah itu pun berhasil mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor 2-0.

BACA JUGA:

Hasil itu membawa Uzbekistan U-23 melaju ke babak final pesta sepakbola Asia usia muda itu. Kemenangan itu pun membuat Uzbekistan dipastikan lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(dji)

Kembali ke halaman sebelumnya