Kembali ke halaman sebelumnya

Roberto Mancini dan Asisten Manajer Manchester City Nilai 4 Pemain Timnas Indonesia Sudah di Level Top Eropa

Pikiran Rakyat 4 jam yang lalu

PIKIRAN RAKYAT - Penampilan Garuda Muda di Piala Asia U23 2024 Qatar membawa berkah tersendiri. Tenaga Ahli Menteri (TAM) untuk urusan Diaspora dan Kepemudaan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Hamdan Hamedan mengungkapkan sejumlah pemain Indonesia yang mulai dilirik oleh para manajer kelas Eropa.

Adalah Roberto Mancini, mantan manajer Intermilan yang saat ini menjadi pelatih Arab Saudi, dan Fausto Salsano, asisten manajer Manchester City, yang memberikan sorotan kepada 4 pemain Indonesia. Hal tersebut terungkap saat Hamdan Hameedan menonton laga Timnas Indonesia U23 melawan Irak pada laga perebutan juara ke-3 Piala Asia U23 2024 Qatar pada 2 Mei 2024 di Doha Qatar lalu.

Hamdan Hameedan mengungkapkan bahwa dua sosok protagonis sepak bola dunia itu menaruh perhatian besar terhadap 4 pemain yakni Marselino Ferdinan, Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Nathan Tjoe-A-On.

"Saat timnas Indonesia U-23 melawan Irak, alhamdulillah saya berkesempatan untuk berdiskusi dengan Mr. Roberto Mancini dan Mr. Fausto Salsano, setidaknya selama 90 menit pertama jalannya pertandingan," kata Hamdan Hameedan menerangkan.

Saat itu, Hamdan Hameedan menanyakan kepada Roberto Mancini dan Fausto Salsano bagaimana permainan yang ditunjukan oleh skuad Garuda Muda saat menghadapi Irak. Keduanya pun kompak memberikan apresiasi penuh.

"Secara umum, Indonesia bermain baik," kata Roberto Mancini dan Fasuto Salsano kompak.

Lebih jauh, Hamdan Hamedan menanyakan apakah ada pemain Timnas Indonesia U23 yang menarik perhatian kedua tokoh kawakan sepak bola dunia itu. Baik Roberto Mancini dan Fasuto Salsano pun mengajukan sejumlah nama yang menjadi pusat perhatiannya.

"Nomor 7, 10, 6, dan 23. Boleh kamu bantu saya menulis nama mereka?" kata keduanya.

Seperti diketahui, Marselino Ferdinan merupakan pemain dengan nomor punggung 7, Justin Hubner dengan nomor punggung 10, Ivar Jenner dengan nomor punggung 6, dan Nathan Thoe-A-On dengan nomor punggung 23.

Jika ada pihak mengatasnamakan PRMN yang memeras, menipu, dan melanggar kode etik, sampaikan pengaduan pada kami.

Hamdan Hameedan kemudian menanyakan apakah keempat pemain tersebut dapat bermain sepak bola di level Eropa, setidaknya di Serie B Liga Italia. Seperti diketahui, baik Roberto Mancini dan Fausto Salsano merupakan tokoh sepak bola Italia yang memiliki pengalaman sangat dalam dengan kultur dan gaya bermain negara berjuluk Gli Azzuri itu.

"Iya, saya pikir (mereka) bisa," kata Roberto Mancini.

Hamdan Hameedan pun mengungkapkan bahwa penilaian positif dari dua legenda sepak bola Italia tersebut patut diapresiasi. Pasalnya, penilaia positif yang dating dari praktisi dan pakar sepak bola yang tak bisa diabaikan itu menunjukan bahwa sepak bola Indonesia telah mengalami kemajuan yang cukup pesat.

"Diskusi ini semakin menguatkan fakta bahwa timnas kita semakin baik. Fakta bahwa kita adalah tim termuda menegaskan potensi dahsyat para pemain kita ke depan. Percayalah, it will only get better from here, insya Allah. Bismillah, kita terus dukung dan doakan sampai Garuda mendunia," kata Hamdan Hameedan.

“Mengapa saya tanya Serie-B? Karena saya jadikan Bang Jay Idzes sebagai barometer dan itu liga yang mereka ketahui levelnya,” pungkasnya.***

Kembali ke halaman sebelumnya