Kembali ke halaman sebelumnya

Jokowi Akan Kesepian Jika Anies, Ganjar, dan SBY Berada di Koalisi Prabowo

populis.id 55 menit yang lalu
Populis, Jakarta -

Pengamat politik Rocky Gerung merasa Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan kesepian jika capres nomor urut satu Anies Baswedan, capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo, dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berada di koalisi Presiden terpilih Prabowo Subianto.

Pasalnya menurut Rocky Gerung, dengan adanya Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan SBY di dalam koalisi, tuntutan berlebihan Jokowi bisa terhalangi, karena mereka hanya mendukung Prabowo Subianto, bukan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.

"Jadi Prabowo juga cerdik di situ tuh, Anies masuk Ganjar masuk artinya portofolio Ganjar dan Anies itu plus SBY bisa menandingi atau bisa menghalangi tuntutan berlebihan dari Jokowi, jadi Jokowi ya akan kesepian," ucapnya, dikutip populis.id dari YouTube SINDOnews, Jumat (3/5).

Sebelumnya, Prabowo Subianto berjanji akan merangkul semua kekuatan ketika dirinya menjadi presiden. Hal itu disampaikan saat hasil hitung cepat atau quick count raihan suara Pilpres 2024 menunjukkan bahwa pasangan Prabowo-Gibran unggul jauh dibandingkan para kompetitornya.

"Kemenangan ini harus jadi kemenangan untuk seluruh rakyat Indonesia. Prabowo-Gibran dan seluruh Koalisi Indonesia Maju (KIM), kami akan merangkul semua unsur dan semua kekuatan," kata Prabowo dalam pidatonya di Istora Senayan, Kompleks GBK, Rabu (14/2/2024) malam, dikutip dari Republika.

Lebih lanjut, Prabowo menyebut dirinya dan Gibran Rakabuming Raka akan menjadi presiden dan wakil presiden untuk seluruh rakyat Indonesia. Pemerintahannya kelak tidak akan membedakan-bedakan rakyat berdasarkan latar belakangnya.

"Apapun sukunya, apapun kelompok etnisnya, apapun rasnya, apapun agamanya, apapun latar belakang sosialnya, seluruh rakyat Indonesia akan menjadi tanggung jawab kami untuk menjaga kepentingannya," ujar Prabowo.

Kembali ke halaman sebelumnya