Kembali ke halaman sebelumnya

Calon Ratu Belanda Buka Suara Soal Ancaman Penculikan, Diam-diam Pindah Negara

detik.com 23 jam yang lalu
Jakarta -

Baru-baru ini terungkap bahwa Putri Catharina-Amalia dari Belanda tinggal di Madrid, Spanyol. Kepindahannya dilakukan diam-diam setelah ancaman yang terjadi pada musim gugur 2022 saat ia mulai menjadi mahasiswa di Universitas Amsterdam.

Menurut BBC, komunikasi kejahatan terorganisir menunjukkan bahwa ia mungkin menjadi target penculikan atau serangan. Saat itu, Putri Belanda 20 tahun itu pergerakannya terbatas, kegiatannya hanya pergi dan pulang kuliah saja.

Putri Amalia muncul dalam perayaan Hari Raja, yang menandai ulang tahun Raja Willem-Alexander, di kota Belanda m bersama orangtuanya dan dua adik perempuannya pada 27 April, berbicara untuk pertama kalinya tentang tinggal di luar negeri secara rahasia karena situasi yang menakutkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tentu saja, itu adalah keadaan yang aneh yang membuat saya pergi ke sana," kata dia kepada media Belanda, seperti dilansir oleh Bild.

"Saya masih sangat berterima kasih kepada semua orang yang memungkinkan bagi saya untuk berjalan-jalan di sana dengan bebas. Saya berhasil menemukan sedikit lebih banyak kebebasan di sana daripada yang mungkin di sin," tambahnya.

Raja Willem-Alexander mengatakan bahwa putrinya sulung dan pewaris takhta Belanda dapat 'mengembangkan sayapnya' di Spanyol. Ia bersyukur putrinya baik-baik saja di negeri orang.

Sementara itu, ibunya, Ratu Maxima memuji putrinya sebagai sosok yang cerdas dan mandiri jadi dia bisa mengatasinya dengan sangat baik.

Spanyol adalah pilihan yang tepat bagi Putri Amalia untuk pindah. Putri Amalia fasih berbahasa Spanyol karena Ratu Maxima berasal dari Argentina yang menggunakan bahasa Spanyol.

Kembali ke halaman sebelumnya