Kembali ke halaman sebelumnya

Kisah Jonatan Christie yang Butuh 100 Menit untuk Kalahkan Anders Antonsen di Semifinal Piala Thomas 2020

okezone.com 1 hari yang lalu

KISAH Jonatan Christie yang butuh 100 menit untuk kalahkan Anders Antonsen di semifinal Piala Thomas 2020. Berkat kerja keras Jonatan, tim bulu tangkis Indonesia diketahui bisa melaju ke babak final hingga bahkan merebut gelar juara.

Ya, Jonatan Christie turut memperkuat tim bulu tangkis Indonesia di gelaran Piala Thomas 2020. Turnamen bulu tangkis beregu itu diketahui baru bisa digelar pada 2021 karena situasi pandemi Covid-19.



Ajang Piala Thomas dan Uber 2020 pun dihelat di Aarhus, Denmark. Tim tuan rumah pun berhasil tampil moncer hingga melaju ke babak semifinal Piala Thomas 2020.

Di babak empat besar, Denmark dihadapkan dengan Indonesia. Duel sengit pun tersaji kala itu. Anthony Ginting yang turun di laga perdana harus tumbang di tangan raja bulu tangkis dunia, Viktor Axelsen, dengan skor 9-21 dan 15-21.

Beruntung, wakil Indonesia di partai kedua, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil meraih kemenangan. Melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, Marcus/Kevin menang usai bertarung rubber game dengan skor 21-13, 10-21, dan 21-15.

Kedudukan imbang 1-1 membuat duel berjalan lebih sengit. Jonatan Christie pun tentu saja merasakan tekanan lebih kala harus turun di partai ketiga. Ada harapan besar terhadap dirinya untuk bisa meraih kemenangan demi membawa tim Merah Putih berbalik unggul.

Perjuangan keras pun harus dihadapkan Jonatan Christie untuk meraih kemenangan atas tunggal putra kedua Denmark, Anders Antonsen. Bahkan, Jojo -sapaan akrab Jonatan- harus bertarung selama 100 menit lamanya atau selama 1 jam 40 menit untuk bisa menang.

Duel Jonatan Christie vs Anders Antonsen sendiri diketahui berlangsung rubber game. Laga akhirnya dimenangkan Jonatan dengan skor 25-23, 15-21, dan 21-16.

Tim bulu tangkis Indonesia pun memastikan tiket ke babak final lewat kemenangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka berhasil mengalahkan ganda putra kedua Denmark, Mathias Christiansen/Frederik Sogaard, dengan skor 21-14 dan 21-14.

Usai laga, Jonatan Christie sendiri tampak kaget harus berduel selama 100 menit lamanya melawan Antonsen. Dia mengakui laga memang berjalan tidak mudah.

“Seratus menit, wah. Saya tidak bisa menjelaskan lagi,” ujar Jonatan Christie, dikutip dari laman resmi BWF.



“Di game ketiga, dia (Antonsen) memimpin 6-1, saya hanya berharap untuk bermain sebaik mungkin dan saya bisa memimpin 11-10, jadi motivasi saya naik dan saya bisa mendapatkan satu poin untuk Indonesia," lanjutnya.

“Antonsen bermain sangat cepat, dia cerdas. Saya bermaksud memperlambat ritme dan saya akan melakukan rally, dan dia mengalami kram pada akhirnya, dan itulah rencana saya,” ucap juara All England 2024 itu.

“Pertandingan bagus terakhir yang saya mainkan adalah melawan Chen Long di Asian Games dan itu berlangsung selama 90 menit. Sekarang ini 100 menit, jadi itu rekor baru saya," sambungnya.

Tak hanya lolos final, tim bulu tangkis Indonesia juga berhasil menyegel gelar gelar juara Piala Thomas 2020. Kepastian itu didapat usai mengalahkan China di final dengan skor 3-0! Kembali, Jonatan memainkan peran penting karena jadi penentu kemenangan di partai puncak itu.

(dji)

Kembali ke halaman sebelumnya