Kembali ke halaman sebelumnya

Penampakan Yolla Yuliana dan Aulia Suci Tes di Liga Voli Korea

cnnindonesia.com 3 jam yang lalu
Jakarta, CNN Indonesia --

Dua pemain voli putri Indonesia, Yolla Yuliana dan Aulia Suci Nurfadila, memulai try out atau tes untuk bisa masuk kuota pemain Asia di Liga Voli Korea 2024.

Dalam foto-foto yang diunggah Federasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO), Senin (29/4), terlihat Yolla dan Aulia Suci melakukan sejumlah tes yang digelar di Jeju Hall Gymnasium and Hotel hari ini.

Tes untuk bisa merebut kuota pemain Asia di Liga Voli Korea 2024 akan berlangsung hingga 1 Mei mendatang. Total ada 36 pemain Asia yang mendaftar try out untuk bisa bermain di Liga Voli Korea kali ini dengan tiga di antaranya berasal dari Indonesia.

Selain Yolla dan Aulia Suci, Megawati Hangestri Pertiwi yang musim lalu bermain di Liga Voli Korea bersama Red Sparks juga kembali menjalani tes musim ini.

Sebelumnya, Yolla yang memperkuat Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2024 mengaku tidak akan mengikuti tes di Korea hingga selesai. Mantan pemain Timnas Voli Indonesia hanya dua hari menjalani tes.

"Besok rencananya ke Korea, [kota] Daejeon, lalu trial dua hari. Harusnya tiga hari, tapi karena kebetulan dapat surat dari PLN dan diizinkan oleh KOVO-nya sendiri untuk pulang tanggal 30 [April]."

"Persiapannya tidak ada. Sespontan itu. Dan persiapannya dari segi latihan di Proliga ini. Untungnya aku dilatih coach dengan sistem yang cepat. Jadi memang di Korea sistem [permainannya] cepat supaya bisa jadi adaptasi. Besok berangkat ke Korea. Doakan supaya bisa membawa nama Indonesia," ucap Yolla.

Sementara Aulia Suci merupakan pemain PBV Petrokimia Gresik di Proliga 2024. Aulia Suci bisa bermain sebagai outside hitter atau opposite hitter. Dengan 20 tahun, Aulia Suci menjadi pemain termuda yang ikut try out.

Kembali ke halaman sebelumnya