Kembali ke halaman sebelumnya

Rusia Klaim AS Inginkan Perang di Ukraina Terus Berlanjut Supaya dapat Untung

liputan6.com 5 jam yang lalu

Sementara itu, konflik terkait bantuan untuk luar negeri sebenarnya terjadi di dalam internal DPR AS.

Ketua DPR dari Partai Republik Mike Johnson mengatakan, dia ingin memaksakan tindakan tersebut, meskipun hal itu membahayakan posisinya.

Kesepakatan tersebut disahkan dengan selisih yang cukup besar -- namun angka-angka tersebut mengaburkan perpecahan partisan yang semakin tajam dalam masalah ini.

Meski seluruh 210 anggota Partai Demokrat memberikan suara mendukung, lebih banyak anggota Partai Republik yang menentang undang-undang tersebut dibandingkan mendukungnya, yaitu 112 berbanding 101.

Hal ini bisa menimbulkan masalah bagi Johnson. Tiga anggota DPR dari Partai Republik telah menyerukan agar dia digulingkan sebagai Ketua.

Meskipun bantuan baru senilai miliaran dolar diperkirakan akan menopang upaya perang Ukraina dalam beberapa bulan mendatang, jika Partai Republik memperoleh lebih banyak kekuasaan di Kongres, maka dukungan lebih lanjut dari AS tampaknya semakin kecil kemungkinannya.

Kembali ke halaman sebelumnya