Kembali ke halaman sebelumnya

Kisah Ayah Nathan Tjoe-A-On yang Ternyata Mantan Pemain American Football

okezone.com 1 jam yang lalu

KISAH ayah Nathan Tjoe-A-On menarik untuk diulas. Ternyata ia adalah anak dari mantan pemain American Football.

Seperti diketahui, nama Nathan Tjoe-A-On belakangan ini terus ramai diperbincangkan pendukung Timnas Indonesia U-23. Hal ini tidak lepas dari performa dan perjuangannya membawa skuad Garuda Muda menembus semifinal Piala Asia U-23 2024.

(Nathan Tjoe-A-On bolak balik Belanda-Qatar-Belanda-Qatar dalam satu minggu. (Foto: PSSI)

Nathan Tjoe-A-On datang ke Qatar untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024. Baru tiba di Qatar pada pagi hari, pemain SC Heerenveen ini langsung dimainkan di matchday pertama menghadapi Timnas Qatar U-23 pada malam harinya.

Setelah itu, ia selalu tampil sebagai starter dan menunjukan penampilan gemilang di lini tengah Timnas Indonesia U-23. Memasuki babak perempatfinal, Nathan Tjoe-A-On sempat kembali ke klub karena masa izinnya yang habis.

Namun, dengan semangat dan bantuan PSSI, ia akhirnya kembali diizinkan SC Heerenveen untuk kembali ke Qatar. Ia pun kembali menunjukan performa apik dan sukses mengantarkan Indonesia mengalahkan Timnas Korea Selatan U-23 lewat drama adu penalti setelah sebelumnya bermain imbang 2-2 di waktu normal dan perpanjangan waktu.

BACA JUGA:

Akan tetapi siapa sangka, di balik performa apik dan perjuangan seorang Nathan Tjoe-A-On, pemain berposisi bek kiri ini tidak memiliki darah sepakbola dari orang uanya. Alih-alih seorang pesepakbola, sang ayah merupakan mantan pemain American Football.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Karena American Football bukan olahraga yang populer di Belanda, Nathan Tjoe-A-On disarankan sang ayah untuk memilih sepakbola yang lebih maju. Terlebih, sejak kecil Nathan Tjoe-A-On memang sangat menyukai sepak bola.

(Nathan Tjoe bersinar bersama Timnas Indonesia U-23. (Foto: Instagram/@nathantjoeaon)

"Dulu ayah saya pernah bermain American Football. Tapi, waktu saya masih kecil, saya selalu minta bermain sepakbola dan setiap hari saya bermain bola di depan rumah. Dari situ saya suka bermain sepakbola dan setelah itu saya terus bermain bola," kata Nathan Tjoe-A-On mengut6ip dari channel YouTube Yussa Nugraha, Senin (29/04/2024).

"Tidak (pernah mencoba American Football) karena ayah bilang sepakbola lebih maju di Belanda dan dia lihat saya juga suka bermain sepakbol,a" kata pesepakbola berusia 22 tahun ini.

Terdekat, Nathan Tjoe-A-On akan kembali memperkuat Timnas Indonesia U-23 di babak semifinal Piala Asia U-23 2024 menghadapi Uzbekistan U-23. Ini akan menjadi laga yang sangat sulit bagi skuad Garuda Muda.

Namun, dengan komposisi skuad yang ada dan dengan taktik dari Shin Tae-yong, Timnas Indonesia U-23 tentu akan memberikan perlawanan sengit dan berpotensi memenangkan pertandingan.

BACA JUGA:

Menarik menyaksikan penampilan Nathan Tjoe-A-On di laga semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4/2024) pukul 21.00 WIB.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(Ram)

Kembali ke halaman sebelumnya