Kembali ke halaman sebelumnya

Pembunuh Sempat Bertemu Keluarga Wanita Tewas dalam Koper

detik.com 2 jam yang lalu
Bandung -

Fakta baru terungkap dalam kasus pembunuhan perempuan berinisial RM (50) di wilayah Cikarang, Bekasi, Jawa Barat (Jabar), yang mayatnya ditemukan di dalam koper. Keluarga korban ternyata sempat bertemu dan berbincang dengan pembunuh RM, Ahmad Arif Ridwan (29), tepat sehari setelah ia mengeksekusi korbannya.

Dilansir dari detikJabar, fakta ini diungkapkan sepupu RM, Anjar Gumilar. Anjar sempat mendatangi kantor korban pada Kamis (25/4/2024) untuk mencari keberadaan RM yang tidak pulang ke rumah sejak Rabu (24/4/2024).

Anjar bersama anak perempuan pertama korban awalnya bertanya mengenai keberadaan RM saat tiba di kantor korban. Dari sekian banyak orang yang ada di kantor tersebut, Ahmad muncul ikut mengajak Anjar berbincang mengenai RM.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di sana kami ketemu banyak orang di ruangan itu, sempat juga ketemu dengan orang audit dari pusatnya yang ternyata dia adalah pelakunya," kata Anjar, Kamis (2/5/2024).

*Saran Jangan Lapor Polisi*
Pembunuh RM sempat menanyakan hal pribadi saat terjadi perbincangan, termasuk kondisi rumah tangga RM. Anjar tak menaruh kecurigaan apapun saat si pembunuh tersebut menyarankannya supaya tidak melaporkan hilangnya RM ke polisi.

Ahmad kemudian memberi saran atas hilangnya RM supaya dibicarakan antara Anjar, keluarganya, dan suami RM yang diketahui Ganda Permana. Dengan perasaan campur aduk, kecurigaan Anjar dan keluarganya akhirnya muncul terhadap Ganda yang akhirnya tertuduh sebagai dalang pembunuhan RM.

"Saya sempat bicara dengan pelakunya. Awalnya nanya masalah sensitif, masalah keluarga, kami menceritakannya, termasuk soal rumah tangga almarhum. Tapi orang tersebut langsung menyarankan supaya tidak melapor ke pihak berwajib, lebih menyuruh untuk membicarakan secara kekeluargaan terlebih dahulu," ungkap Anjar.

Anjar mengaku saat itu tidak memiliki kecurigaan apapun kepada Ahmad yang sudah membunuh RM. Sebab, ia bertemu dengan Ahmad pada Kamis (25/4/2024) siang, tepat sebelum jasad RM ditemukan pada sore harinya di Cikarang, Bekasi.

"Nggak ada. Orangnya bahkan ngobrol, terus bilang ikut berbela sungkawa. Jadi biasa aja, nggak menunjukkan dia punya dosa atau sudah melakukan hal jahat, tidak ada. Yang jelas, pelaku itu masih pekerja setelah kejadian, kan pembunuhannya dilakukan Rabu sore infonya," ucap Anjar.


Pembunuh Gasak Duit Rp 43 Juta
Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan (29), pembunuhan wanita inisial RM (50), membawa kabur duit kantor RM. Total uang yang dibawa lari adalah senilai Rp 43 juta.

"Uangnya yang diambil Rp 43 juta. Uang perusahaan yg akan dikirim ke bank," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada detikcom, Kamis (2/5/2024) dilansir dari detikNews.

Ade Ary mengungkapkan RM dan Ahmad bekerja di satu perusahaan yang sama, yakni sebuah perusahaan yang bergerak di bidang industri makanan. "Pelaku ini auditor di kantor pusat di Tangerang. Korban bekerja di gudang di Bandung," imbuh Ade Ary. "Korban kasir di perusahaan," tambahnya.

Ade Ary belum merinci secara pasti mengenai RM dan Ahmad memiliki hubungan khusus atau tidak. Namun, Ahmad diketahui telah memiliki seorang istri. "Pelaku sudah nikah, tapi bukan sama korban," katanya.

RM diketahui dibunuh Ahmad di sebuah hotel di kawasan Bandung. Sebelum membawa korban ke hotel, Ahmad menjemputnya dari kantor RM di Bandung.

Dibawa ke Hotel di Bandung
Kapolsek Cikarang Barat Kompol Gurnald Patiran mengungkapkan Ahmad sempat menyetubuhi sebelum membunuh RM. Peristiwa itu terjadi di sebuah hotel di kawasan Bandung, Jawa Barat.

"Jadi itu dia sempat menyetubuhi si korban. Dia bawa (korban) ke hotel, sempat bersetubuh. Info hasil pemeriksaan terjadi cekcok, kemudian dibunuh," kata Gurnald.

Gurnald menjelaskan sebelum dibunuh di hotel, RM dijemput tersangka di gudang tempatnya bekerja di Bandung. Saat itu RM membawa uang yang belakangan diketahui merupakan uang kantornya.

"Intinya uang yang dibawa almarhum, kemudian dia diajak ke hotel," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang di detikJabar dan detikNews. Baca selengkapnya di sini dan di sini!

Simak Video "Pelaku Pembunuhan Mayat Wanita Dalam Koper Ditangkap di Palembang"
[Gambas:Video 20detik]
(nor/nor)

Kembali ke halaman sebelumnya