Kembali ke halaman sebelumnya

PSG 'Usir' Barcelona dari Liga Champions

detik.com 1 jam yang lalu
Jakarta -

Barcelona hancur lebur di babak perempatfinal Liga Champions. Mereka disingkirkan dengan 'kesakitan' oleh Paris Saint-Germain (PSG).

Barcelona membawa misi untuk masuk ke semifinal Liga Champions dengan modal kemenangan di leg pertama 3-2. Di leg kedua, Barcelona sempat di atas angin saat Raphinha membuat gol di menit ke-12.

Namun, Barcelona mulai memicu 'kehancuran' saat Ronald Araujo mendapat kartu merah di menit ke-29. Dilansir dari detikSport, Barcelona terpaksa bermain dengan 10 pemain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Momen kartu merah membuat Barcelona terpuruk. Bahkan PSG mulai mendominasi permainan dan sukses menjebol gawang Barcelona sebanyak empat kali.

Barcelona pun harus kalah dengan skor akhir 1-4. Atas hasil tersebut, tim asuhan Xavi Hernandez ini tersingkir dari Liga Champions.

Kekalahan ini membuat para pemain Barcelona terpukul. Salah satunya Frenkie de Jong.

"Kami memberikan segalanya tetapi pada akhirnya kami tidak mendapatkan apa-apa dari usaha itu," ujar De Jong seperti dilansir situs resmi UEFA.

"Ini adalah pukulan besar karena kami yakin banget bakal lolos. Kami berjuang untuk dapat hasil setelah kartu merah, tapi memang bukan takdirnya," kata dia menambahkan.

Meski begitu, dia menegaskan akan terus berjuang untuk Blaugrana. Sehingga di musim depan, Barcelona mampu untuk melaju lebih jauh di Liga Champions.

"Tidak ada perbaikan selain bangkit dan mencoba lebih baik musim depan," kata De Jong.

Artikel ini sudah tayang di detikSport, baca selengkapnya di sini

Simak Video "PSG Singkirkan Barcelona di Liga Champions"
[Gambas:Video 20detik]
(nds/dir)

Kembali ke halaman sebelumnya