Kembali ke halaman sebelumnya

Pilkada Klaten 2024, Pengusaha Hingga Purnawirawan PDKT ke PDIP

tribunnews.com 1 jam yang lalu

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Zharfan Muhana

TRIBUNSOLO.COM, KLATEN - Ketua DPC PDIP Klaten, Sri Mulyani menyampaikan bila sejumlah tokoh telah melakukan pendekatan ke partai untuk kepentingan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, Selasa (23/4/2024).

Sejumlah tokoh ini melakukan pendekatan, baik sekedar meminta izin. Kendati partainya belum membuka penjaringan.

Penjaringan PDIP untuk Pilkada Kltaen 2024 akan dibuka pada bulan Mei mendatang.

"PDIP pada waktunya saya akan membuka pedaftaran secara resmi, nanti di bulan Mei," ujar Sri Mulyani.

Penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Pilkada Klaten 2024, nantinya dilakukan secara terbuka.

Dapat diikuti kader internal maupun eksternal PDIP

Diharapkan melalui penjaringan itu muncul figur potensial calon pemimpin Klaten ke depan.

Meski belum dibuka, Sri Mulyani mengiyakan adanya beberapa orang dari eksternal partai yang menyampaikan minat untuk maju pada Pilkada Klaten 2024 lewat PDIP.

Setidaknya ada tiga orang yang sudah mendekat.

“Lobi-lobi, matur izin sudah ada beberapa ke saya. Baik itu dari pengusaha, kalangan anak muda, serta purnawirawan juga ada," ucap dia.

"Saya hitung ada tiga orang. Itu dari luar atau eksternal. Kalau dari internal jelas sudah ada,” tambahnya.

Meski PDIP bisa mencalonkan tanpa koalisi, karena perolehan kursi DPRD Klaten mencukupi untuk mencalonkan sendiri.

Sri Mulyani menegaskan PDIP tetap menggandeng partai lain untuk berkoalisi. 

Komunikasi dengan pengurus parpol lain, juga  sudah mulai dijajaki.

“Kalau koalisi nanti jelas. Walau PDIP bisa mengusung sendiri, tetapi kami tetap koalisi, biar gampang, biar tambah kuat dan jadi," ucap dia.

"Sudah ada komunikasi dengan beberapa parpol. Nanti matenge tak kandani,” tambahnya.

(*)

Kembali ke halaman sebelumnya