Kembali ke halaman sebelumnya

Agnez Mo Bawakan Lagu 'Bilang Saja' Saat Konser Tanpa Izin, Komposer Ari Bias Tagih Biaya Penalti Rp 1,5 Miliar!

kapanlagi.com 2 hari yang lalu

Kapanlagi.com - Komposer Ari Bias menggelar jumpa pers didampingi kuasa hukum Minola Sebayang. Ia melakukan somasi terbuka pada penyanyi Agnes Monica atau Agnez Mo karena menyanyikan lagu Bilang Saja tanpa izin.

Agnez membawakan lagu tersebut dalam konser yang diselenggarakan oleh HW Group di tiga kota yakni Jakarta, Bandung dan Surabaya pada Mei 2023. Namun sampai sekarang, kedua belah pihak belum membayarkan kewajibannya.

"Somasi ini berkaitan dengan penggunaan lagu berjudul Bilang Saja yang merupakan karya cipta Ari Bias, yang digunakan dalam konser musik tanpa izin dan tanpa membayar apa yang harusnya menjadi hak Ari Bias sebagai pencipta, berkaitan dengan hak ekonominya. Peristiwa terjadi hampir satu tahun yang lalu," kata Minola di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2024).

Sebelum memberikan somasi terbuka di hadapan awak media, Minola Sebayang mengatakan sudah mengirim somasi tertutup. Sayangnya tidak ada respon dari Agnez Mo dan HW Group. Terlebih mereka kebingungan di mana alamat pasti sang penyanyi.

"Beberapa waktu yang lalu atas permintaan dan kuasa yang diberikan Ari Bias, kami sudah melakukan somasi tertutup secara tertulis kepada penyelenggara HW Group dan juga kepada saudara Agnez Mo sendiri yang membawakan lagu tersebut. Materi somasi kami adalah agar mereka ini mempertanggungjawabkan atas penggunaan lagu tanpa izin," tutur Minola.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Minola Sebayang meminta Agnes Mo dan HW Group segera membayarkan biaya penalti atas pelanggaran memakai lagu Bilang Saja sebanyak tiga kali tanpa izin. Karena satu lagu dihargai Rp 500 juta, maka totalnya Rp 1,5 miliar.

"Dalam somasi ini kami meminta mereka untuk segera melakukan kewajiban membayar penalti atas pelanggaran menggunakan lagu tanpa izin secara komersil dalam konser sebanyak tiga kali. Dengan penalti masing-masing sebesar Rp 500 juta. Jadi tiga konser artinya ada Rp1,5 miliar," ucap Minola.

"Rp 1,5 miliar yang harus dibayarkan ini menurut Ari sangat relevan karena melihat honor manggungnya Agnez Mo juga cukup besar gitu ya. Jadi ini dianggap masuk akal, apalagi sudah setahun lamanya," pungkas Minola.

Kembali ke halaman sebelumnya